Wednesday, January 20, 2021

UEFA Umumkan Team of the Year 2020, Ada Wajah Messi dan Ronaldo

7:34 PM

 

INCARPKR.COM - Federasi Sepakbola Eropa (UEFA) akhirnya mengumumkan 11 pemain yang masuk ke dalam Team of the Year atau tim terbaik di edisi 2020. Dalam tim tersebut, ada nama megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan kapten Barcelona, yakni Lionel Messi.

Tentunya tak kaget jika ada wajah Messi dan Ronaldo di tim terbaik di tahun 2020 tersebut. Apalagi mengingat tim tersebut dipilih langsung oleh para fans. Jika membicarakan fans sepakbola, maka pendukung Ronaldo dan Messi jelas masih menjadi yang paling banyak dan fanatik.

UEFA pun mengumumkan setidaknya ada hampir 6 juta peserta yang ikut memberikan suaranya terhadap para pemain yang layak masuk ke dalam 11 pemain tim terbaik versi UEFA di 2020 tersebut. Ke-11 pemain mampu mengalahkan sejumlah pemain hebat lainnya dalam pemilihan suara tersebut.

Menariknya ada satu klub yang menyumbangkan banyak perwakilan di tim terbaik versi UEFA edisi 2020 tersebut. Klub yang dimaksud adalah Bayern Munich yang memiliki empat pemain yang masuk ke dalam 11 pemain terbaik itu.

Keempat pemain itu adalah Manuel Neuer, Alphonso Davies, Joshua Kimmich, dan Robert Lewandowski. Dalam team of the year 2020 itu pun sebenarnya ada Thiago Alcantara, namun, mantan gelandang Bayern itu justru menjadi perwakilan Liverpool, tim yang sedang dibelanya saat ini.

Selain nama-nama yang sudah disebutkan di atas, sisi pemain yang mengisi team of the year UEFA 2020 itu adalah Sergio Ramos (Real Madrid), Virgil van Dijk (Liverpool), Kevin De Bruyne (Manchester City), dan Neymar Jr (Paris Saint-Germain).

Sebelum terpilih 11 pemain, UEFA sudah melepaskan 50 nama pesepakbola yang tampil luar biasa di sepanjang 2020. Ke-50 pemain itu diumumkan pada awal Desember 2020 kemarin, jadi kurang lebih sebulan lebih waktu pemilihan berlangsung.

Tentu tak heran jika ada banyak pemain Bayern yang mendominasi daftar pemain di Team of the Year 2020 tersebut. Sebab skuad asuhan Hansi Flick itu mampu menyabet gelar treble winners di musim 2019-2020.

Dengan keberhasilan yang luar biasa itulah, ada banyak sekali pemain Bayern yang masuk ke dalam Team of the Year 2020. Tampaknya banyak yang sepakat bahwa 2020 adalah musimnya Bayern Munich.

UEFA Team of the Year 2020 (4-2-3-1): Manuel Neuer; Alphonso Davies, Virgil van Dijk, Sergio Ramos, Joshua Kimmich; Kevin De Bruyne, Thiago Alcantara; Neymar Jr, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo; Robert Lewandowski.

 
Agen DominoQQ, Situs BandarQQ. Situs BandarQQ Terpercaya, pokerqq, incarqq

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

 

© 2013 Daftar Situs BandarQQ, Agen Incarqq Terpercaya, Kumpulan QQ Online. All rights resevered. Designed by Templateism | Blogger Templates

Back To Top